Rencana Aksi Pembakaran Mushaf Al-Qur'an di Florida

semPATA News | Gerakan Peduli Pluralisme (GPP) menyampaikan surat keprihatinan ke Kedubes AS di Jakarta atas kampanye seruan untuk pembakaran Alquran sedunia saat peringatan tragedi WTC 11 September. Kampanye tersebut diserukan oleh Dove World Outreach Center AS pimpinan Pastor Terry dan Sylvia Jones. Kampanye itu di antaranya disebarkan melalui situs jejaring sosial Facebook dan Youtube di mana mereka mengundang umat Kristen seluruh dunia untuk membakar kitab suci umat Islam tersebut pada hari peringatan tragedi WTC 11 September mendatang. Dove World Outreach Center adalah gereja perjanjian baru non-denominasi di Gainesville, Florida, AS. Sumber JAKARTA:MI.

Kelompok yang mengklaim dirinya sebagai kelompok Kristen non-denominasional itu berada di bawah pimpinan Pdt.Dr.Terry Jones dan Pdt.Sylvia Jones. Melalui berbagai cara mereka mengkampanykan pembakaran Al'Quran. Kitab suci agama Islam, pada peringatan 9 tahun Tragedi WTC (9/11) pada tanggal 11 September 2010.

Salah satu Ormas Islam yang sangat menentang terhadap aksi tersebut adalah FPI (Front Pembela Islam). Berita yang kami ambil dari Liputan6.com, Tangerang bahwa Front Pembela Islam mengutuk sebuah gerakan yang merencanakan pembakaran mushaf Alquran di Florida, Amerika Serikat bertepatan dengan peringatan tragedi 11 September. Demikian diungkapkan Ketua FPI Habib Rizieq Shihab saat di Tangerang, Banten, Sabtu (28/8).

Habib Rizieq Shihab mengutuk keras rencana membakar kitab suci umat Islam tersebut. Ia meminta umat Islam tidak terprovokasi dan secara bersama-sama mendesak pemerintah Indonesia agar menekan Pemerintah Amerika Serikat tak membiarkan rencana tersebut terwujud.

Lebih jauh Habib Rizieq meminta pemerintah untuk mendesak para pemimpin gereja di seluruh dunia untuk menghentikan niat itu. Jika benar-benar terealisasi, FPI berniat mencari semua pelaku yang terlibat. Di mata FPI, membakar kitab suci suatu umat adalah perbuatan biadab.(JUM)

Terima kasih, mohon komentar anda dibawah ini.

Comments