Motivasi Besar Dalam Sholat

Salah satu ibadah yang dilakukan umat Islam yaitu Sholat. Sebagaimana telah diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW. Bahwa umatnya hendaklah melakukan shalat lima waktu dalam tiap harinya, yaitu Subuh, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya. Adakah motivasi anda dalam melaksanakan sholat?
hendaklah anda memiliki motivasi dalam melaksanakan sholat, karena itu bisa mempermudah anda mendapatkan apa yang anda inginkan. Ada 4 golongan orang dalam motivasi shalat:

Pertama, ada orang yang merasa malas melaksanakan shalat karena ia mengerjakannya hanya sebagai rutinitas yang membebaninya. Kalaupun ia melaksanakannya, maka ia melaksanakannya dengan rasa malas dan mengakhirinya dengan penuh semangat karena ia akan terbebas dari beban itu.

Kedua, ada orang yang rajin melaksanakan shalat karena takut mendapatkan siksa. Rasa takut itu yang membuatnya ringan melaksanakan shalat, tapi ia tidak menikmati shalatnya. Ia akan merasa lega setelah melaksanakan shalat dikarenakan ancaman siksa berhasil ia hindari saat itu.

Ketiga , ada orang yang senang melaksanakan shalat karena mengharapkan pahala. Tujuannya shalat karena mengharapkan pahala, sehingga ia kadang mengabaikan kesempurnaan shalatnya karena sibuk membayangkan pahala. Setelah melaksanakan shalat, kadang ia asyik membayangkan surga yang akan dibelinya dengan pahala-pahala yang dijanjikan kepadanya.

Keempat, ada orang yang senang melaksanakan shalat karena ia akan berjumpa dengan Tuhan yang dicintainya. Karena rasa cintanya itu, ia melaksanakan shalat tanpa memikirkan siksa dan pahala. Ia akan senantiasa mempersembahkan shalatnya dengan sempurna karena ia mempunyai kekuatan motivasi yang lebih dahsyat dibandingkan dengan orang kedua dan ketiga. Ia sangat menghormati kekasihnya, maka dalam hatinya ia bertekad tidak akan meninggalkan dan mengabaikanNya.

Semoga bermanfaat :)

Comments