Komentar Ronaldo: "Pertandingan Ini Tidak Adil"

Komentar Ronaldo: "Pertandingan Ini Tidak Adil" | Selamat pagi para pembaca Blog Syimthea. Pagi ini mungkin anda sedikit heran dengan tampilan blog saya yang belum sepenuhnya pulih pasca serangan Google Pinguin beberapa waktu lalu, namun itu bukan masalah. Karena kita harus terus berfokus pada konten yang berkualitas dan juga mengandalkan teknik SEO (Search Engine Optimizer). Baiklah, pagi ini saya akan mengajak anda untuk bernostalgia tentang EURO 2012 tadi malam antara Jerman vs Portugal.

Untuk berita EURO 2012 kali ini kita akan melihat salah seorang punggawa Real Madrid yaitu Cristiano Ronaldo yang semalam tadi bermain kurang bagus dan Tim Portugal harus mengakui kekuatan Tim Jerman dengan hasil tipis 1-0 untuk Jerman. Kekalah Tim Portugal juga seolah mengikuti langkah Tim satu grupnya yaitu Belanda yang dibungkan Denmark 1-0 pada babak pertama.

Hal yang membuat C. Ronaldo ini berkomentar ialah bahwa "Pertandingan ini tidak adil". Walaupun secara sadar Ia mengakui bahwa Tim Jerman memiliki kemampuan yang baik diatas rata-rata. Mungkin Ronaldo juga Shock seperti Van Bomel ((Belanda) yang tidak bisa menerima gol dari tim lawan. Bayangkan saja, tandukan Mario Gomez menyambut umpan silang Sami Khedira di pertengahan babak kedua akhirnya memaksa kubu Seleccao bertekuk lutut.

Ronaldo yang diandalkan Tim Portugal juga tidak bisa memaksimalkan performa yang dia miliki karena kawalan ketat dari barisan pertahanan Jerman. Namun Ia berjanji akan terus berusaha untuk bermain lebih baik lagi di laga berikutnya melawan Denmark dan Belanda.

Semoga saja keberuntungan selalu berpihak pada yang memang sudah ditakdirkan untuk beruntung saat pertandingan. Dan bagi anda yang dirumah menonton EURO 2012, Siapa Negara Jagoan Anda?

Comments