Myspace Punya Tampilan Mirip Facebook

semPATA News | Ternyata sebuah persaingan di dunia social networking memang begitu seru. Kadang tak jarang satu dengan yang lainnya mencontek (meniru) dan kadang mirip-mirip dengan milik orang lain. Coba anda lihat saja tampilan baru Myspace yang saat ini mirip(bila tak ingin disebut mencontek)dengan salah satu jejaring sosial terbesar yaitu Facebook.

Tampilan baru tersebut kini ada dua kolom informasi dan latar belakang berwarna putih, meninggalkan imej dari Myspace sebelumnya, yang penuh dengan warna gelap. Di satu kolom penuh. Myspace mulai memperbaharui tampilan situsnya sejak dua hari ke belakang, sementara perubahan desain resmi akan mengambil tanggal 19 Agustus. Tapi sudah banyak orang yang berkomentar bahwa tampilan Myspace yang baru mirip dengan Facebook, ini bisa dilihat dengan contoh dua kolom stream informasi mirip dengan 'News Feed' dari Facebook. Myspace, berdiri pada tahun 2003, pada masa puncaknya telah mencapai 100 juta anggota, tapi kini telah menurun sejak naiknya Facebook di tahun 2008.

Desain baru tersebut juga termasuk tab 'My Stuff' dan bagian baru 'Recommendations'. Bagian baru 'Mystuff' membolehkan para pengguna untuk mengakses foto, video dan musik tanpa harus meninggalkan situs mereka. Dan semua rekomendasi-rekomendasi (Featured Games, People You May Know dan Recommended Events) sekarang telah digabungkan menjadi satu tab "Recommendations".

Selamat Membaca !!
Jangan lupa kirim komentar anda dibawah ini..

Comments