Google, Pahlawan Dibalik Mundurnya Hosni Mubarak

Dilansir dari sebuah pernyataan bahwa Google, pahlawan dibalik mundurnya Hosni Mubarak sebagai presiden Mesir ternyata benar. Seorang eksekutif Google yang juga aktivis oposisi, Wael Ghonim, ternyata terlibat dalam aksi unjuk rasa yang digelar rakyat Mesir dalam penggulingan kekuasaan Hosni Mubarak.

Dan setelah Ghonim mengikuti aksi unjuk rasa tersebut Ia akan kembali lagi kepada pekerjaannya di Google. Selain itu, Ghonim juga mengatakan bahwa aktivitasnya di Mesir sama sekali tidak ada kaitannya dengan perusahaan tempat ia bekerja. "Selama ini mereka (Google - red) tidak tahu apa-apa. Saat saya pulang ke Kairo, mereka tidak tahu saya ikut dalam aksi unjukrasa," kata Ghonim.

Ghonim, 30 tahun, adalah orang di balik kelompok "We are All Khaled Said" di Facebook. Dengan nama samaran 'ElShaheed', Ghonim membuat kelompok ini untuk mengungkap kebobrokan polisi di bawah rezim Mubarak, yang menganiaya seorang blogger Mesir bernama Khaled Said hingga mati.
Kelompok Facebook ini menuai dukungan yang sangat luas dan turut memobilisasi masyarakat Mesir untuk turun ke jalan pada 25 Januari 2011. Keterlibatan Ghonim membuatnya dibekuk aparat pada saat aksi unjuk rasa, dan ia ditahan selama 12 hari.

Comments